Resep kue bugis berbentuk buah-buahan ini bersumber dari resep Bugis Buah-Buahan di kemasan tepung ketan putih Rose Brand.
Berikut ini adalah bahan-bahan yang diperlukan untuk membuat Bugis Buah-Buahan dan langkah-langkah cara membuat Bugis Buah-Buahan dengan menggunakan tepung ketan putih Rose Brand:
Bahan Bugis Buah-Buahan
- 300 gram tepung ketan putih Rose Brand
- 125 cc air biasa / santan encer
- 125 cc santan Rose Brand
- 30 gram gula pasir Rose Brand
- ½ sendok teh garam
- 1 sendok makan biang aci / tapioka / kanji
- Air pandan: warna merah, orange
Bahan Isi
- 250 gram kentang yang sudah dikukus dan dihaluskan
- 100 gram gula pasir Rose Brand
- 100 cc santan Rose Brand
- Sedikit garam dan daun pandan
Cara membuat Bugis Buah-Buahan
- Cara membuat isi: Semua bahan isi diaduk menjadi satu di atas api sampai kental. Sisihkan.
- Tepung ketan dan garam diseduh dengan air mendidih, lalu diberi gula dan santan kental, terus aduk hingga rata.
- Bagi adonan dan beri warna-warni.
- Beri isi dan buat adonan berbentuk buah-buahan, misalnya apel atau jeruk.
- Kukus kue ±8 menit.