Koleksi dari Oreo Blackpink Indonesia

0
Published on 3 February 2023
Collectibles from Oreo Blackpink in Indonesia

Pada awal kemunculannya di bulan Desember 2022, Oreo Blackpink membuat heboh para Blink atau penggemar Blackpink di Indonesia hingga viral dan membuat banyak orang berebut untuk membeli produk kolaborasi Oreo X Blackpink tersebut.

Dua bulan setelah viral kemunculan Oreo Blackpink di media sosial, para penggemar Blackpink kini sudah dapat lebih mudah memperoleh Oreo Blackpink di berbagai toko online dan offline tanpa harus berebut lagi.

Bagi yang baru ingin mengoleksi semua barang dari produk-produk hasil kolaborasi Oreo dan girlband Korea Blackpink, masih ada kesempatan untuk memulainya. Berikut ini adalah barang-barang yang dapat dikoleksi dari Oreo Blackpink di Indonesia.

Barang Koleksi Oreo Blackpink di Indonesia

Oreo Blackpink tidak hanya ada di Indonesia, namun juga dijual di Filipina, Thailand, Malaysia, Singapura, Vietnam, dan Korea Selatan. Barang koleksi atau collectibles Oreo Blackpink yang beredar di Indonesia dapat berbeda dari collectibles Oreo Blackpink yang beredar di negara-negara lain.

Merchandise apa saja yang dapat dikoleksi dari Oreo X Blackpink di Indonesia?

1. Photocard Oreo Blackpink

Complete Set (1-10) of Oreo Blackpink PC in Indonesia

PC atau Photocard Oreo Blackpink berjumlah total 10 buah. Set lengkap PC Oreo Blackpink terdiri atas 8 PC foto masing-masing anggota Blackpink beserta tanda tangan mereka dan 2 PC foto keempat anggota Blackpink.

Setiap PC memiliki tanda kode nomor di bagian belakang kartu yang menandakan varian photocard mana yang akan didapatkan.

Berikut ini adalah arti nomor PC Oreo Blackpink:

  • 01 Jisoo pegang Oreo
  • 02 Jennie pegang Oreo
  • 03 Lisa pegang Oreo
  • 04 Rosé pegang Oreo
  • 05 Keempat member Blackpink pegang Oreo
  • 06 Jisoo tanpa Oreo
  • 07 Jennie tanpa Oreo
  • 08 Lisa tanpa Oreo
  • 09 Rosé tanpa Oreo
  • 10 Keempat member Blackpink tanpa Oreo

Untuk mendapatkan salah satu kartu PC anggota Blackpink tersebut, kalian dapat membeli Oreo Blackpink kemasan pink kotak 171 g yang berisi satu random PC. Jika kalian ingin langsung mendapatkan kesepuluh PC atau complete set PC Oreo Blackpink, kalian dapat membeli Oreo Blackpink Exclusive Box 2nd Edition.

2. Limited Edition Oreo X Blackpink Exclusive Collectible Box

Limited Edition Oreo X Blackpink Exclusive Collectible Box 1st Edition

Exclusive box Oreo Blackpink edisi terbatas pertama yang bertema mayoritas warna hitam ini hanya dijual secara resmi di Shopee Indonesia pada event 12.12 di 12 Desember 2022 pukul 00:00 dengan harga Rp200.000. Harganya yang cukup mahal menimbulkan reaksi yang beragam dari para fans di media sosial. Ada yang tetap membelinya, tetapi tidak sedikit juga yang membatalkan rencana pembelian.

Berikut ini adalah isi kotak Limited Edition Oreo X Blackpink Exclusive Collectible Box edisi pertama:

Kotak eksklusif Oreo Blackpink edisi pertama ini sudah tidak dapat dibeli lagi di toko resmi Mondelez di Shopee. Status laman produk adalah "Diarsipkan".

3. Limited Edition Oreo X Blackpink Exclusive Box 2nd Edition

Limited Edition Oreo X Blackpink Exclusive Box 2nd Edition

Exclusive box Oreo Blackpink edisi terbatas kedua yang bertema mayoritas warna pink ini mulai dijual di Shopee Indonesia pada 25 Januari 2023 pukul 00:00 dengan harga Rp200.000. Para pembeli Oreo Blackpink Exclusive Box edisi pertama dapat memperoleh diskon Rp75.000 dengan cara memasukkan kode unik yang terdapat di dalam boks edisi pertama sehingga mereka hanya perlu membayar Rp125.000 untuk membeli boks edisi kedua.

Berikut ini adalah isi kotak Limited Edition Oreo X Blackpink Exclusive Box edisi kedua:

Kotak eksklusif Oreo Blackpink edisi kedua masih dapat dibeli di toko resmi Mondelez di Shopee.


Apakah kalian sudah memiliki koleksi lengkap Oreo Blackpink? Share pengalamanmu di kolom komentar ya.

0
First published by  on .

Add A Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *