
Chef Daniel Mushroom Bouillon Kaldu Rasa Jamur adalah bumbu kaldu rasa jamur berbentuk bubuk yang diekstraksi dari jamur alami.
Artikel ini berisi informasi tentang komposisi, kandungan nilai gizi, cara penggunaan, izin BPOM, kehalalan, produsen, dan importir kaldu jamur Chef Daniel.
Komposisi Chef Daniel Mushroom Bouillon Kaldu Rasa Jamur
Chef Daniel Kaldu Jamur terbuat dari bahan-bahan sebagai berikut:
- Garam
- Pati jagung
- Gula
- Penguat rasa dinatrium 5'-ribonukleotida
- Ekstrak ragi
- Jamur bubuk (2%)
- Bubuk beras
- Protein kedelai
- Maltodekstrin
- Hidrolisat protein kedelai
- Antikempal silikon dioksida halus
Mengandung alergen berupa protein kedelai.
Kandungan Nilai Gizi Chef Daniel Mushroom Bouillon Kaldu Rasa Jamur
Takaran Saji: 3 g
Jumlah Per Sajian:
| Energi Total (Kalori) | 5 kkal |
| Energi dari Lemak | 0 kkal |
| Energi dari Lemak Jenuh | 0 kkal |
| Lemak Total | 0 g (0% AKG) |
| Lemak Jenuh | 0 g (0% AKG) |
| Protein | 0 g (0% AKG) |
| Karbohidrat Total | 0 g (0% AKG) |
| Gula | 0 g |
| Garam (Natrium) | 600 mg (40% AKG) |
Cara Penggunaan
- Cocok untuk hidangan sup dan tumisan.
- Tidak memerlukan garam atau MSG saat produk ini digunakan.
- Tambahkan kaldu 20 g ke dalam 1 liter air mendidih.
Izin BPOM dan Kehalalan
Chef Daniel Mushroom Bouillon Kaldu Rasa Jamur memiliki izin BPOM dengan nomor registrasi RI ML 040971008200017 dan mencantumkan logo Halal Indonesia dengan nomor sertifikat ID00410009317090823.
Produsen dan Importir
Chef Daniel Kaldu Rasa Jamur diproduksi oleh Lotus Health Group Food Co., Ltd., Xiangcheng, Henan, China, dan diimpor oleh PT Prambanan Kencana, Jakarta 10160, Indonesia.
Keterangan:
Informasi pada artikel ini berdasarkan informasi yang tertera pada kemasan produk Chef Daniel Mushroom Bouillon Kaldu Rasa Jamur 75 gram yang saya beli pada Desember 2025. Informasi dapat berubah sewaktu-waktu dan penulis tidak dapat selalu menjamin kemutakhiran informasi.